--> Skip to main content

Inilah Beberapa Alasan Hijab Masjid Stainless Pilihan Terbaik Untuk Sekat

Hijab masjid adalah bagian yang memegang peran penting untuk kenyamanan ibadah jamaah. Dikatakan demikian, karena fungsi dari hijab masjid adalah memisahkan antara ruangan laki-laki dan perempuan. Sekarang ini ada banyak pilihan penyekat shaf sholat, mulai dari yang terbuat dari besi, aluminium dan stainless. Namun, hijab masjid stainless masih menjadi pilihan terbaik untuk sekat.

Seperti yang kita ketahui, stainless steel merupakan material berkualitas premium dengan banyak keunggulan. Menjadikannya sebagai penyekat shaf sholat laki-laki dan perempuan tentu sangat bagus. Karena Anda cukup membeli sekali, maka sudah bisa dipakai untuk jangka panjang.

Tentu masih ada beberapa alasan lain mengapa hijab masjid stainless pilihan terbaik untuk sekat. Informasi selengkapnya silahkan disiamk berikut ini.

Inilah Beberapa Alasan Hijab Masjid Stainless Pilihan Terbaik Untuk Sekat


Apa itu Hijab Masjid Stainless?

Hijab masjid stainless adalah sebuah sekat yang memisahkan ruangan jamaah laki-laki dan perempuan. Sesuai namanya, tabir pembatas masjid ini dibuat dari material stainless steel. Pada paket pembelian, biasanya terdiri dari rangka stainless dan kain penutup sekaligus.

Sehingga, Anda tidak perlu repot-repot membeli kain penutup shaf sholat sendiri. Selain lebih praktis, pembelian satu paket biasanya juga lebih murah.

Bukan hanya diperuntukkan masjid-masjid besar, sekat ruangan laki-laki dan perempuan juga cocok untuk mushola, masjid di mall, kawasan wisata dan lain-lain.

Hijab Masjid Stainless Sebagai Pilihan Terbaik Untuk Sekat

Hijab masjid sebenarnya bisa dibuat dari banyak material, seperti besi, kayu, aluminium, stainless dan bahkan triplek. Namun, yang paling umum ditemukan adalah pembatas sholat stainless. Jarang sekali ditemukan sekat yang menggunakan material lain.

Tentu ada beberapa alasan tersendiri mengapa banyak orang lebih memilih hijab masjid stainless. Seperti berikut ini:  

Tidak Berkarat

Ketika sedang mencari hijab masjid, Anda bisa saja memilih material besi yang dibanderol dengan harga lebih murah. Namun harus diingat pula, bahwasannya besi berisiko berkarat dan menyebabkan keropos. Kalau sudah begini, hijab masjid rusak dan tidak bekerja seperti biasa.

Kerusakan akibat karat semacam ini tidak akan Anda temukan pada material stainless steel. Dengan karakteristiknya yang anti karat, hijab masjid stainless mampu dipakai selama bertahun-tahun. Selain itu, rangka stainless juga tidak mudah terpengaruh oleh suhu dingin dan panas.

Anda hanya perlu mengeluarkan biaya sekali, maka sudah memiliki pembatas sholat yang awet bertahun-tahun.

Bobotnya Relatif Ringan

Dibandingkan dengan besi, stainless steel memiliki bobot yang jauh lebih ringan. Ini membuatnya mudah dipindahkan dari satu tempat ke tempat lain. Menyimpannya ke dalam gudang bukanlah perkara yang merepotkan.

Bobot hijab masjid stainless yang ringan tentu sangat membantu selama proses pemasangan berlangsung. Pemasangan menjadi lebih mudah dan cepat.

Sekarang ini pembatas masjid juga banyak yang dilengkapi roda. Sehingga semakin mudah ketika ingin disimpan.

Lebih Kuat

Dibalik bobotnya yang ringan, hijab masjid stainless sama sekali tidak ringkih. Anda tidak perlu takut ia mudah patah dan penyok. Stainless dikenal sebagai salah satu aluminium yang tahan terhadap benturan keras.

Desain Modern

Sama seperti rumah, ruangan masjid tentunya ingin didesain sedemikian rupa agar terlihat menarik. Nah, dengan pemasangan hijab masjid stainless sama sekali tidak mengganggu interiornya. Justru membuatnya semakin menarik, karena pemisah sholat ini terlihat elegan dan modern.

Pilihan Beragam

Seiring dengan meningkatnya kepopuleran hijab masjid stainless, hal itu memberikan dorongan kepada pengerajin furnitur untuk menghadirkan desain-desain terbaru. Konsumen bebas request model dan ukuran sesuai kebutuhan.

Demikianlah pembahasan ringkas mengenai beberapa alasan mengapa hijab masjid stainless pilihan terbaik untuk sekat. Semoga bermanfaat.