--> Skip to main content

Kelebihan Gerobak Alumunium Dibandingkan Gerobak Kayu

Kreasindo.id - Sebelum menjelaskan apa saja kelebihan gerobak alumunium jika dibandingkan dengan gerobak kayu, ada baiknya membahas pertimbangannya dahulu. Ketika anda hendak memutuskan untuk berwirausaha dan membutuhkan gerobak, maka pertimbangkan dengan matang matang bahan yang akan digunakan. Hal ini karena gerobak merupakan investasi bisnis anda yang akan berguna selama anda menjalankan bisnis tersebut. Jangan sampai sembarangan memilih bahan gerobak yang akhirnya membuat anda menyesal dikemudian hari.


Pertimbangan Sebelum Memilih Bahan Gerobak

Memilih bahan gerobak harus disesuaikan dahulu dengan jenis usaha yang akan dilakukan. Hal ini karena setiap jenis material untuk gerobak memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing. Contoh pertimbangannya adalah apakah usaha anda mengharuskan anda membawa beban yang berat atau tidak. Jika membawa barang yang berat maka gerobak kayu pilihannya, jika tidak maka lebih tepat gerobak dari alumuium.

Kelebihan Gerobak Alumunium Dibanding Gerobak Kayu

•    Bobot Gerobak

Kelebihan yang pertama adalah gerobak alumunium mempunya bobot yang lebih ringan jika dibandingkan dengan gerobak kayu. Volume kayu yang lebih padat membuatnya menjadi lebih berat daripada bahan alumunium. Jadi jika berjualan berpindah pindah, ada baiknya lebih memilih gerobak dari alumunium ini karena lebih ringan.

Baca Juga: Gerobak Mie Ayam Motor Baru Model Sederhana Harga Terjangkau Di Jabodetabek

•    Merupakan Bahan Anti Karat

Bahan alumunium merupakan bahan anti karat, sehingga membuatnya bisa tahan lama hingga bertahun tahun. Alumunium juga merupakan bahan yang tahan terhadap berbaga macam cuaca, bak itu panas maupun hujan. Bahan kayu memang juga tidak berkarat, namun bahan kayu tidak tahan terhadap hujan. Bila terlalu sering terkena hujan, maka gerobak bisa berjamur, berlumut dan berubah bentuk.

•    Bisa Ditambah dengan Berbagai Macam Roda

Hadirnya roda di gerobak memudahkan anda ketika akan berpindah tempat, baik itu untuk jarak dekat maupun jarak jauh. Karena gerobak dari alumunium ini ringan, maka desain gerobak alumunium bisa dipadukan dengan berbagai macam roda. Mulai dari roda yang berukuran kecil, berukuran sedang, hingga yang berukuran besar. Sementara, gerobak kayu sebaiknya hanya menggunakan roda besar, karena beban gerobak yang berat.

•    Waktu Pengerjaan

Waktu pengerjaan untuk menyelesakan gerobak jenis alumunium ini relatif cepat jika dibandingkan dengan yang berbahan kayu. Hal ini karena gerobak dari alumunium ini mempunyai desain yang sederhana dan tidak banyak variasi. Jika anda menggunakan jasa pembuatan gerobak alumunium, maka pengirimannya juga termasuk cepat.

•    Harga

Harga gerobak alumunium cenderung lebih murah, yaitu diberi harga mulai dari dua jutaan saja. Variasi harga ini sangat bergantung pada besaran atau ukuran dari gerobak yang anda inginkan. Sementara harga gerobak kayu, apalagi dari kayu yang berkualitas tinggi, mempunyai harga yang lebih mahal.

•    Lebih Variatif

Dikarenakan desainnya yang cenderung sederhana serta bobot bahannya yang ringan, maka variasi dari gerobak ini juga bermacam macam. Mulai dari dengan desain gerobak motor, gerobak dorong, hingga gerobak menetap. Sebenarnya hal itu juga berlaku pada gerobak kayu, tetapi variasi dari gerobak kayu lebih ke desainnya daripada fungsinya.

Referensi Jasa Pemesanan Gerobak Alumunium Jabodetabek

Jika anda sudah memantapkan hati untuk memilih alumunium sebagai bahan untuk gerobak anda, maka tidak usah repot repot membuat sendiri. Hal itu karena diberbagai kota, seperti di kawasan Jabodetabek, sudah banyak jasa untuk membuat gerobak jualan berbahan alumunium. Salah satu contoh produsen yang melayani pemesanan di kawasan Jabodetabek dan sekitarnya adalah produsen yang bernama Kreasindoco.

Cara pemesanannya cukup mudah, anda tinggal menghubungi saja nomor whatsapp. Jika anda tidak ingin repot repot menyimpan nomer tersebut, maka anda tetap bisa memesan dengan cara klik order via whatsapp pada website www.kreasindoco.co.id. Anda bisa mengirimkan desain serta ukuran gerobak yang anda inginkan ke nomer whatsapp tersebut. selanjutnya anda tinggal menunggu gerobak impian datang ke rumah anda.

Lihat Juga: Daftar Harga Berbagai Macam Gerobak Aluminium Terbaru

Kelebihan kelebihan gerobak alumunium di atas bisa dijadikan pertimbangan saat anda hendak membuat atau memesan gerobak. Penjelasan di atas bukan berarti gerobak kayu itu buruk, tetapi semua memiliki kekurangan dan kelebihan masing masing. Hanya tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan anda dan bidang usahan anda.